Lagi, Persib harus puas dengan 1 poin. Persib kembali gagal meraih kemenangan. Pertandingan lanjutan BRI Liga 1, antara Persib menjamu Barito berakhir dengan skor imbang satu sama. Persib yang bermain sebagai tuan rumah, tidak mampu memanfaatkan pertandingan kali ini, sempat unggul satu kosong di babak pertama kemenangan bertahan hanya hingga turun minum.
Lagi, Persib lupa cara menang, Gol yang dicetak Levy Madinda di menit 41, tidak cukup mengantarkan Persib meraih 3 poin. Di babak pertama Persib terus menekan, meski beberapa kali Barito melakukan serangan balik dan itu tidak berhasil. Persib kembali menggunakan empat defender, Kuipers dan Alberto menjelma menjadi tembok pertahanan yang sangat kokoh.
Tidak terlepas dari body kontak para pemain di lapangan, tim pelatih Persib melakukan protes keras, karena serangan yang dibangun selalu digagalkan dengan pelanggaran dan tidak berbuah kartu. Membuat tim pelatih Barito pun tidak terima, pelatih Rahmad Darmawan sempat marah dan akan menghampiri tribun tim Persib, namun dicegah oleh sigapnya wasit pembantu.
Niat Bojan Hodak menambah daya gedor dengan mengganti Dado dengan Edo, Tim malah kehilangan gelandang jangkar yang menyeimbangkan pertahanan dan penyerangan pada permainan. Petaka datang di menit 61, Murilo Mendes mampu memanfaatkan bola muntah menjadi gol, bola yang terkena kaki salah satu pemain Persib menjadi mimpi buruk di akhir minggu bagi bobotoh.
Peluang demi peluang bagi tuan rumah terus tercipta setelah gol dari Barito, namun tidak ada yang berujung manis. Bahkan tidak ada satu dua sentuhan yang berhasil di wilayah pertahan barito, Pemain Persib hanya melakukan umpan diagonal ke kotak penalti dan mencoba tendangan jarak jauh beberapa kali, dan itu pun nihil. Pertandingan berakhir imbang, tim tamu berhasil meraih satu poin.
Dengan hasil minor ini, Persib terjembab di posisi 16 di bawah klasemen BRI Liga 1, dan Barito bergeser ke posisi kedua. Pada pertandingan selanjutnya, Persib akan berhadapan dengan PSIS Semarang. Ini dalah peluang yang ketiga Bojan Hodak menukangi tim, apakah Persib bisa meraih tiga poin? Atau lagi-lagi lupa cara menang?
image by kompas.com